Heidi si oposum (abc news) |
Bak Paul si gurita yang berjaya di Piala Dunia 2010, Heidi memprediksi Natalie Portman yang akan melenggang ke panggung Academi Awards sebagai aktris terbaik, 27 Februari mendatang. Portman menjadi nominasi berkat akting prima di film 'Black Swan'.
Bertempat di kebun binatang Leipzig, Jerman, Heidi tampil melalui videolink dalam sebuah program televisi di Amerika 'Jimmy Kimmel Live!'.
Heidi dihadapkan pada sejumlah gambar aktris peraih nominasi yang ditempel di patung Oscar. Selain Portman, ada juga Annette Bening, Nicole Kidman, Jennifer Lawrence dan Michelle Williams. Pilihan Heidi ditandai dengan sentuhan pertama ke arah patung.
Heidi butuh waktu beberapa saat sebelum menyentuhkan kakinya ke patung Portman. Hewan serupa tupai ini sempat beberapa kali mendekati Kidman yang dinominasikan lewat perannya di 'Rabbit Hole', dan Lawrence yang bermain di 'Bone Winter', namun batal menyentuh keduanya.
Heidi yang memiliki kelainan pada mata itu menjadi selebriti sejak sejumlah media dan situs jejaring sosial mengeksposnya akhir tahun lalu. Banyak orang simpatik dan jatuh cinta. Di Facebook, ia memiliki fans hingga ratusan ribu.
Heidi yang lahir di Denmark, Mei 2008, itu memiliki panjang tubuh 38-51 sentimeter dengan berat 4-6 kilogram. Berbulu cokelat kelabu dengan tampilan wajah putih, dan ekor menjuntai. Kini, hewan yang banyak dijumpai di hutan Amerika ini dipelihara di sebuah kebun binatang di Leipzig.
Popularitas Heidi tentu mengingatkan kita pada Paul si gurita, yang mencapai ketenaran global lewat kemampuannya 'memprediksi' hasil sejumlah pertandingan pada Piala Dunia tahun lalu. Jika ramalan Heidi tepat, ia mungkin akan menjadi penerus Paul yang meninggal Oktober lalu. (vivanews.com).
Posting Komentar