PHYLOPOP.com - Awal bulan Juli 2011, sepulang dari dinas dari Kabupaten Natuna Kepulauan Riau, saya sempat mampir di kawasan nagoya Batam. Tujuan utama saya adalah beli HP. Entah kenapa, saat itu pilihan saya jatuh pada BlacBerry 9520 produk kerjasama RIm dan Vodafone, dengan harga yang sangat murah Rp. 2.400.000. Berikut spesifikasinya sebagaimana yang tertera pada buku panduannya yang masih dalam bahasa asing (soalnya gak dijual di Indonesia).
RIM dan Vodafone mulai memperkenalkan BlackBerry Storm 2 dengan tipe 9520 di berbagai negara Eropa seperti Inggris, Irlandia, Spanyol, Prancis, Jerman, Italia, Belanda, dan Afrika Selatan.
BlackBerry Storm 2 merupakan seri BB yang pengoperasiannya full menggunakan layar sentuh. Smartphone ini memiliki dimensi 112,5 x 62,2 x 13,95 mm, dengan berat 160 gram. Tombol on/off berada di bagian atas dan dibagian kanannnya terdapat tombol pengatur volume beserta tombol kamera. Slot untuk charger dan kabel data ada di sebelah kiri badan ponsel.
Layar Storm 2 sendiri mengusung teknologi TFT 65 ribu warna dengan resolusi 480 x 360 pixels. Tampilan layar bisa di setting otomatis agar bisa aktif di moda vertikal dan horisontal.
Untuk fitur, Storm 2 dibekali kamera 3,2 Mpix yang dilengkapi flash light. Untuk akses internet Storm 2 mengandalkan jalur HSDPA, selain itu akses WiFi juga disediakan smartphone ini. Seperti umumnya ponsel BlackBerry, Storm 2 juga hadir dengan kekuatan fitur email dan chatting yang memukau.
Apa saja yang membedakannya dari BlackBerry Storm versi perdana? Yang pasti, teknologi SurePress tetap dipertahankan, namun dengan penyempurnaan. SurePress akan menggunakan sistem elektronik yang memberikan tactile feedback (efek membal seperti tombol ponsel konvensional) saat layar sentuh ditekan. Yang menarik, BBLovers bisa mengetik dengan satu jari sementara jari lain menyentuh huruf yang berbeda, sehingga mengetik lebih cepat dan BBLovers dapat memasukkan shortcut seperti pada BeBe dengan tombol biasa.
Untuk spesifikasi, silakan cermati data berikut ini:
- 3.25-inch capacitive touch screen (360 x 480)
- Konektifitas: UMTS/HSPA (2100Mhz), quad-band EDGE/GPRS/GSM dan Wi-Fi® (802.11 b/g)
- Kamera 3.2 MP dengan variable zoom, autofocus, flash, dan video recording
- 256 MB Flash memory
- 2 GB memori onboard dan slot memori microSD/SDHD
- 3.5 mm stereo headset jack dan tombol volume
- Bluetooth 2.1
- Built-in GPS / WiFi
- Baterai 1400 mAhr yang mampu bertahan 6 jam (talk time di jaringan 3G) dan 280 jam (standby time)
Mungkin pertanyaan yang lebih mendesak; kapan Storm 2 akan hadir di Indonesia? Jika lewat jalur non resmi, prediksi saya awal bulan November, BBLovers akan menemukannya di toko ponsel kesayangan. Untuk yang bergaransi resmi? Belum tau deh kapan tuh...!!
by Janu Rahab
Posting Komentar