Iqyzain I Make Up Artist and Wedding Gallery 05.53
Sebagian orang menghabiskan waktu dengan bermain Play Station di rumah. Sebagian yang lain dengan asyiknya berjingkarakan di lantai dansa beberapa tempat hiburan malam. Beberapa yang lain menggunakan narkoba untuk lari dari kenyataan. Mereka berdalih ada kepuasan tertentu yang mereka dapat dari setiap aktivitas tersebut. Aktivitas yang kemudian menjadi candu dan sulit sekali untuk dihilangkan atau diberhentikan.

Bila dikonversi dalam ranah perbloggeran proses ini mungkin masuk dalam kasta tertinggi yakni mereka yang benar2 telah menjiwai blog. Mereka yang memperlakukan blog laksana udara bagi segenap mahluk bernyawa. Mereka yang tak kan membiarkan blognya merana walaupun semenit saja. Mereka yang menjadikan blog sebagai salah satu kebutuhan yang wajib terpenuhi.


Satu kasta dibawahnya mungkin mereka yang ingin mengaktualisasi diri. Mereka yang mengerahkan seluruh potensi diri yang dimilikinya dalam sebuah spektrum yang berdaya jelajah tinggi. Banyak penulis profesianal yang memulai karirnya dari seorang blogger. Kegiatan blogging akan mengasah keterampilan menulis dalam beragam topik yang diminatinya. Pencinta wisata kuliener akan sering memposing mengenai masakan. Peminat teknologi akan sering posting masalah IT. Pemerhati sosial akan sering menulis hal2 yang berkenaan dengan problematika sosial yang melanda negeri ini. Orang2 yang sudah muak dengan penyimpangan yang terjadi di negeri ini akan cenderung bicara politik.

Selanjutnya adalah mereka yang mengutamakan sebuah pengembangan relasi sosial yang bermakna. Sebuah sarana yang membuat kita merasa nyaman dalam sebuah komunitas, melupakan sejenak segenap permasalahan yang membelenggu pribadi. Pertemanan dalam media blog jelas lebih terbuka dibanding dengan beberapa situs jejaring soaial . Prosesnya dari tidak mengenal, menjadi kenal, berteman dan akrab laksana sebuah keluarga. Proses yang sulit sekali dijumpai dalam situs jejaring sosial seperti facebook dan twitter.

Beberapa blogger memanfaatkan blog untuk memasarkan bisnisnya, menjadi penulis berbayar untuk kepentingan promosi sebuah produk dan sebagainya.  Ini  juga sah2 saja. Dengan media blog kita bisa mereguk penghasilan. Dan ini telah sering dibahas oleh beberapa blogger profesional yang telah meraih kesuksesan.

Mengkombinasikan semua tujuan dan kepentingan diatas mejadi suatu hal yang menarik dalam kegiatan blogging. Ada satu hal yang patut digarisbawahi bahwa kegiatan blogging tak perlu menguras biaya dan energi yang besar. Kegiatan blogging menginspirasi diri untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi… (http://husin.blogdetik.com).

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.