Iqyzain I Make Up Artist and Wedding Gallery 00.03
Lima Kabupaten di Jawa Barat menjadi pengirim tenaga kerja Indonesia terbesar di Tanah Air. Demikian dikatakan oleh Kapuslitfo Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) Benyamin Suprayogo di Cianjur, Jabar, Sabtu (4/0).


Menurut Benyamin Suprayogo, dalam 2010 tercatat ada 360 kabupaten/kota yang mengirimkan TKI yang ditempatkan pada sekitar 40 lebih negara. Dari 360 kabupaten/kota itu, lima kabupaten ada di Jabar tergolong pengirim TKI terbesar. Berikutnya Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat.

Kelima kabupaten pengirim TKI terbesar adalah Indramayu (39.000), Cianjur (37.000), Cirebon (27.000), Sukabumi (25.000), dan Karawang (24.000). Benyamin menjelaskan, pada pertengahan 2010, kasus TKI naik dari 12 persen sampai 18 persen pada Oktober 2010.

"Naiknya prosentase kasus yang dialami TKI ini tidak lain karena terjadinya dualisme pelayanan TKI antara BNP2TKI dan Kemenakertrans," katanya. Kasus TKI menurun hingga 16 persen setelah otoritas pelayanan TKI dikembalikan ke BNP2TKI pada pertengahan Oktober 2010.

Benyamin menambahkan, saat ini pihaknya berupaya menekan atau melakukan pengetatan dalam penempatan TKI. Di antaranya, calon TKI wajib mengikuti pelatihan 200 jam dengan menggunakan absensi tiga kali sehari melalui sistem komputerisasi. Pendataan TKI terkoneksi langsung dari daerah hingga pusat.

"Pemberlakuan pengetatan terhadap TKI ini merupakan upaya untuk menekan kasus-kasus TKI yang terjadi di negara-negara penempatan selama ini. Diharapkan kasus-kasus yang dialami TKI turun sampai 10 persen sampai delapan persen nantinya," kata Pak Ben penuh harap. (yahoo.com).

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.