Iqyzain I Make Up Artist and Wedding Gallery 23.57
PHYLOPOP.com - Pemilik akun facebook Muhammad Rusli pada tanggal 30 Desember 2015 memposting tiga foto yang mencerminkan ketidakpedulian tenaga kesehatan yang ada di daerahnya di Kabupaten Maros.
Dalam keterangan foto yang ia share di akun facebook pribadinya, Muhammad Rusli menambahkan keterangan yang mecerminkan kakunya pelayanan kesehatan di salah satu kecamatan di Kabupaten Maros. Bahkan ia langsung menyampaikan pesan tersebut ditujukan pada orang nomor satu di Indonesia, Presiden Jokowi.
Perilaku petugas kesehatan di Puskesmas ia gambarkan sama sekali tidak mencerminkan sebagai pelayan masyarakat karena tidak memberikan ambulance untuk mengantar salah seorang warga yang meninggal dunia karena alasan yang bersifat birokratis semata. Padahal di garasi terparkir sebuah mobil ambulance yang tampaknya nganggur tidak terpakai.
Mendapat perlakuan yang tidak menyenangkan tersebut, warga pun berbondong-bondong membantu mengantarkan jenasah dengan mobil bak terbuka.
Berikut kutipan keterangan foto tersebut yang sampai tulisan ini disampaikan (31 Des. 2015 pukul 14.34 WIB) berhasil dilike 228 kali, 188 komentar, dan dishare sebanyak 17.810 kali.
"Yth Presiden Bapak Jokowi, tadi sekira pukul 8.30 Wita seorang warga desa labuaja, kec cenrana, kab maros bernama Denggang meninggal di puskesmas Cenrana . Yang kami sayangkan Pak Presiden karena pihak puskesmas tidak mau meminjamkan mobil ambulancenya terpaksa mayat orangtua kami menggunakan mobil pengangkut ikan. Duh kakunya pejabat di negeti ini".
Foto pertama memperlihatkan warga yang sedang menggotong jenazah untuk naik di atas mobil bak terbuka. Foto kedua terlihat beberapa warga duduk di atas bak mobil untuk mengantarkan jenazah. Dan foto ketiga terlihat mobil ambulance tampak terparkir rapi di garasi puskesmas.
Fenomena ini tentu bukan satu-satunya. Jutaan warga Indonesia yang tidak sempat diekspose mendapatkan perlakuan yang sama bahkan lebih tidak manusiawi dalam mendapatkan layanan kesehatan.
Lalu dimana peran pemerintah melalui jaminan kesehatan nasional seperti BPJS Kesehatan?
Apakah pemerintah sudah benar-benar hadir di tengah masyarakat?
Lalu sejauhmana slogan Nawacita Pemerintah Jokowi menyasar seluruh perlosok negeri dan segala lapisan masyarakat?
Bantu share berita atau link berita ini melalui berbagai media agar segera sampai ketelinga Presiden dan pemerintah segera bertindak cepat.
Berikut foto-fotonya:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.